Jumat, 09 Desember 2016

Proposal halal bi halal

Edit Posted by with No comments
IKATAN KELUARGA MAHASISWA
AKADEMI KEPERAWATAN HARUM JAKARTA
Jl. Cumi No. 37 Tanjung Priok, Jakarta Utara
Telp : (021) 43910901. Fax : (021) 43910804


Proposal Kegiatan Halal Bi Halal
Akademi Keperawatan Harum Jakarta
Tahun 2016/ 1437 H
A.      Latar Belakang
Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah dianugerahkan nikmat islam dan iman. Semoga kita semua diberikan kesehatan, kekuatan, dan kesempatan menjalankan tuntunan-Nya. Amin.
Manusia adalah makhluk sosial yang selalu membutuhkan perhatian, teman dan kasih sayang dari sesamanya. Setiap diri terikat dengan berbagai bentuk ikatan dan hubungan, diantaranya hubungan emosional, sosial, ekonomi dan hubungan kemanusiaan lainnya. Maka demi mencapai kebutuhan tersebut adalah fitrah untuk selalu berusaha berbuat baik terhadap sesamanya. Islam sangat memahami hal tersebut, oleh sebab itu silaturahmi harus dilaksanakan dengan baik. Sesungguhnya silaturahmi merupakan amal shalih yang penuh berkah, dan memberikan kepada pelakunya kebaikan didunia maupun diakhirat, menjadikannya diberkahi dimanapun ia berada, Allah SWT memberikan berkah kepadanya disetiap kondisi dan perbuatannya, baik yang segera maupun yang tertunda.

Mengingat hal tersebut maka kami keluarga besar Akademi Keperawatan Harum Jakarta tahun 2016/1437 H. memperingati halal bi halal agar terjaganya tali persaudaraan antara mahasiswa/mahasiswi dengan Civitas Akademi Keperawatan Harum Jakarta yang dapat mendukung Visi dan Misi Akademi Keperawatan Harum yang akan datang.

B.       Dalil Mengenai Halal Bi Halal
Halal bi halal memiliki makna konotasi untuk saling meminta “kehalalan” atau permintaan maaf kepada orang lain terkait dengan perilaku atau perkataan yang menyakiti mereka.

Adapun surat Ali - Imran ayat 133-136 mengenai halal bi halal yaitu:

[133] Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa,
[134] (yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan memaafkan (kesalahan) orang. Allah Subhanahu Wa Ta’ala menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.



[135] Dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau menganiaya diri sendiri, mereka ingat akan Allah Subhanahu Wa Ta’ala, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain daripada Allah Subhanahu Wa Ta’ala? Dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui.
[136] Mereka itu balasannya ialah ampunan dari Tuhan mereka dan surga yang di dalamnya mengalir sungai-sungai, sedang mereka kekal di dalamnya; dan itulah sebaik-baik pahala orang-orang yang beramal.

C.      Tema Kegiatan
“ Jalin Silaturahmi dan Saling Memaafkan untuk Kembali Kefitrah”
                     
D.      Tujuan
1.         Tujuan Umum
Dengan memperingati acara halal bihalal diharapkan seluruh mahasiswa/mahasiswi dapat menjalin tali silaturahmi antar sesama manusia dan saling memaafkan untuk kembali kefitrah.
2.         Tujuan Khusus
a.         Mempererat tali persaudaraan antar mahasiswa/mahasiswi dan Civitas Akademika Keperawatan Harum Jakarta.
b.        Meningkatan rasa kebersamaan dan kekompakan dalam melakukan kegiatan.
c.         Meningkatan jiwa saling memaafkan antar sesama manusia

E.       Waktu dan Tempat
Acara dilaksanakan pada :
Hari/Tanggal                    : Senin, 25 Juli 2016
Tempat                             : Akademi Keperawatan Harum Jakarta
 Waktu                              : 10.30 s.d 12.00 WIB.

F.       Susunan Panitia
Pelindung                         : Rusmawati Sitorus, S.Pd, S.Kep, M.A
Penasehat                         :  Ns. Ragil Supriyono, M.Kep
Penanggung jawab           : Ns. Denny Haryanto, S.Kep
Ketua Panitia                   : Danang Adi Kusuma
Sekretaris                         : 1. Dewi Ratna Sari
2.     Kiky Apriliyani
3.    Ratna Budi Sari
4.    Nur Susilawaty
Seksi-seksi
Seksi Acara                      : 1. Fira Santiya
2.    Ainun Nurhasanah
3.    Eka Mustika
4.    Afita Nahroyati


Seksi Perlengkapan          : 1. Danang Adi Kusuma
2.    Agung Cahyadi
3.    Nurul Ibnu Fajar

Seksi Dokumentasi          : 1. Rita Widya
                                      2. Yolanda Anggi Kusuma

G.    Susunan Acara
Terlampir

H.    Penutup
Demikianlah proposal ini kami buat semoga kegiatan ini mendapat ridho Allah SWT. Dan insya Allah bisa berjalan sesuai dengan rencana yang kami buat. Kami berharap kepada semua pihak dapat membantu dan bekerjasama sehingga acara terlaksana dengan baik dan benar.



Mengetahui,
Koordinator Kemahasiswaan


Ns. Denny Haryanto, S.Kep
           Jakarta, 20 Juli 2016

          Ketua Panitia


           Danang Adi Kusuma







Lampiran 1
Susunan Acara
Peringatan Halal Bihalal
Akademi Keperawatan Harum Jakarta
Tahun 2016/1437 H

No
Tanggal
Waktu
Acara
PJ


10.30 – 10.35
Pembukaan
MC

25/07/2016
10.35 – 10.40
Pembacaan Doa
Ratna Budi
10.40 – 10.45
Saritilawah
Fira Santiya
10.45 – 11.10
Laporan Ketua Panitia
Ainun Nurhasanah
11.10 – 11.20
Sambutan Direktur Akrum
Dewi Ratna Sari


11.20 – 11.40
Pentas seni dari masing-masing tingkat
Kiky Apriliyani


11.40 – 11.45
Penutup
Afita Nahroyati


11.45 – 12.00
Halal Bihalal
Eka Mustika












Lampiran 2
Perlengkapan Acara
Peringatan Halal Bihalal
Akademi Keperawatan Harum Jakarta
Tahun 2016/1437 H


No
NamaAlat
Jumlah
1
Alat Qosidah
1 set
2
Sound System
1 set
3
LCD
1 unit
4
Layar
1 unit
5
Sajadah
1 pcs
6
Meja Al-qur’an
1 unit
7
Karpet
Secukupnya








Lembar Pengesahan

Proposal Kegiatan Halal Bihalal
Akademi Keperawatan Harum Jakarta dengan Tema
“Jalin Tali Silaturahmi dan Saling Memaafkan untuk Kembali Kefitrah” Ini Telah Disetujui Untuk Dilaksanakan.


                                                                                                Jakarta,  20 Juli 2016


Mengetahui,
Koordinator Kemahasiswaan



Ns. Denny Haryanto, S.Kep

Menyetujui,
Direktur Akademi Keperawatan Harum Jakarta



Rusmawati Sitorus, S.Pd, S.Kep, M.A

            NIDN : 03.2401.6001

0 komentar:

Posting Komentar